Tampilkan postingan dengan label MONeyDay. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label MONeyDay. Tampilkan semua postingan

Selasa, 04 November 2014

0 Kata bijak Keadaan untuk diriku

Kata bijak Keadaan untuk diriku Hari ini aku akan lebih sadar, bahwa yang harus kulawan dan kukalahkan bukanlah orang, tapi keadaan.

Kalau aku melawan orang, mereka akan menggunakan seluruh kemampuan dan persahabatan mereka untuk mengalahkanku.

Dan karena mungkin mereka lebih terpelajar, bermodal, dan terhubungkan dengan kekuatan-kekuatan yang lebih besar dariku - aku bisa kalah, atau hidup letih dalam pertengkaran yang tanpa ujung.

Tapi jika aku melawan keadaan, besar kemungkinan aku akan menang.

Karena,

Keadaan adalah kesementaraan yang justru bertujuan untuk mengingatkanku agar aku memperbaiki dan menguatkan diri.

Dan jika aku lebih kuat, keadaan yang sulit tidak terasa sulit lagi bagiku, karena aku telah naik kelas.

Hari ini aku akan naik kelas.

Hari ini aku akan berfokus melawan keadaan yang tak kusukai, untuk menjadi lebih kuat darinya, dan untuk berbahagia dalam keadaan yang dulu membuatku galau dan gelisah.

Hari ini aku akan menghapus rasa permusuhanku dengan siapa pun, karena aku sudah punya musuh yang baik, yaitu keadaan tidak baik yang justru menjadi sebab bagi kebaikanku, jika aku bersikap baik.

Semoga Tuhan mentenagai kesungguhanku untuk bekerja keras di dalam pengertian yang indah ini.

Aamiin

---------------

Mario Teguh - Loving you all as always

Jika doa kesungguhan ini sesuai dengan kerinduan hati Anda, katakanlah Aamiin atau Like.

Jika ada doa lain yang ingin Anda sertakan untuk peningkatan kualitas hidup Anda hari ini, mohon sertakanlah di sini - agar kami semua bisa turut mengaminkannya.

Semoga rezeki yang terkandung di dalam MONeyDay (Monday) ini melimpah dalam aliran yang baik, lancar, dan stabil bagi Anda - sampai ke hari-hari yang jauh ke depan.

Aamiin
INFORMASI :
Sahabat yang baik hatinya.. Ingin naik haji Umroh bareng Bapak Mario Teguh ? Silahkan Lihat klik disini syarat dan pendaftaran Umroh Bersama Mario Teguh

UMROH BERSAMA MARIO TEGUH 9 - 17 Maret 2015

Anda bisa Bookmark / tekan CTRL + D Salam Super..
Website Mario Teguh: http://redmario.com, http://mtgwpoll.com
Twitter Mario Teguh: https://twitter.com/mtlovenhoney
Youtube Channel Mario Teguh: http://youtube.com/marioteguhtv
NB :
Masukan kata kunci kata bijak gamba dp motivasi dan motivator Mario Teguh di kotak pencarian Custom Google di bawah ini / kanan atas untuk mencari hasil yang lebih Relevan dan tidak muter muter Bpk. Mario teguh, berlaku pencarian untuk video gambar kata bijak polling mtgw Bpk. Mario Teguh
Custom Search

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Mario Teguh Kata bijak Desember Super Club MTSC yang berkategori doa MTGW, Hari ini MTGW, Kata Bijak MTGW, Keadaan MTGW, lancar MTGW, Mario Teguh MTGW, melawan MTGW, MONeyDay MTGW, persahabatan MTGW, Rezeki MTGW, sadar MTGW, Tuhan dengan judul MONeyDay. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://mariomtsc.blogspot.com/2014/11/kata-bijak-keadaan-untuk-diriku.html. Terima kasih!
Moderator by: Tukiyo MONeyDay Updated at : 01.30
Selasa, 04 November 2014